Posts

Showing posts from November, 2011

MUDAHNYA BUDIDAYA MELATI ( Jasmine officinalle )

Image
Salam Pertanian. Bunga yang satu ini biasa digunakan sebagai lambang kesucian maka jika kita tinggal di daerah Jawa Tengah , bunga melati merupakan bunga yang wajib digunakan dalam adat pernikan. Kalau kita minum teh  pasti tidak akan lepas dari aroma melati (daerah banyumas, tegal, brebes dan pantura). Selain kedua hal diatas masih banyak lagi manfaat yang bisa diperoleh dari bunga melati sehingga prospek bisnis bunga melati masih sangat terbuka lebar. Oleh karena itu kali ini Gerbang Pertanian akan menyampaikan sekilas tentang budidaya melati. Tetapi sebelum rekan-rekan menekuni budidaya bunga melati alangkah baiknya kita pastikan dulu pemasarannya. Kecuali kalau bunga melati tersebut hanya kita gunakan sebagai hiasan rumah saja. 1. SEJARAH SINGKAT Melati merupakan tanaman bunga hias berupa perdu berbatang tegak yang hidup menahun. Di Italia melati casablanca (Jasmine officinalle), yang disebut Spansish Jasmine ditanam tahun 1692 untuk di jadikan parfum. Tahun 1665 di Inggris

MENGATASI TANAH MASAM DAN BASA

Image
Artikel yang akan maspary tulis tentang cara mengatasi tanah asam dan basa ini berkaitan erat dengan tulisan saya terdahulu yaitu yang berjudul Mengukur pH Tanah Dengan Kertas Lakmus/ pH Indikator . Bagi rekan-rekan yang belum membacanya silahkan dibaca dulu. Permasalan tanah sebenarnya bukan hanya tentang keasaman tanah (pH tanah) melainkan ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, akan tetapi kali ini maspary hanya akan membahas tentang cara mengatasi tanah yang asam dan tanah yang basa. Untuk permasalahan yang lain tentang mikroorganisme tanah, KTK tanah, struktur tanah, aerasi tanah dan lain-lain mudah-mudahan bisa kita bahas dilain waktu. Pengaruh pH tanah terhadap pertumbuhan tanaman: Menentukan mudah tidaknya ion-ion unsur hara diserap oleh tanaman. Pada umumnya unsur hara akan mudah diserap tanaman pada pH 6-7, karena pada pH tersebut sebagian besar unsur hara akan mudah larut dalam air. Derajat pH dalam tanah juga menunjukkan keberadaan unsur-unsur y

DESKRIPSI PADI INPARI 13

Image
Ditahun 2010 dan awal 2011 kemarin benar-benar menjadi cobaan bagi petani padi Indonesia, karena mereka telah habis-habisan mempertahankan tanaman padi mereka dari serangan hama wereng coklat. Tidak sedikit para petani yang kalah dan mengalami puso. Padi IR 64 yang dulu terkenal kokoh menahan serangan wereng batang coklat ternyata sekarang tumbang juga oleh wereng  yang notabene telah memasuki biotip 3. Oleh karena itu tak heran kalau sekarang ini para petani Indonesia sedang mencari pahlawan varietas padi yang bisa menanggulangi serangan wereng batang coklat. Sampai akhirnya terdengarlah suatu varietas padi yang konon katanya tahan terhadap hama wereng batang coklat (WBC). Tidak lain padi tersebut adalah varietas inpari 13. Kebetulan kemarin ada rekan Gerbang Pertanian yang mau berbagi pengalaman tentang inpari 13 ini. Menurut informasi yang saya peroleh varietas inpari 13 memang tergolong genjah karena bisa panen pada usia sekitar 95 hari (dimusim kemarau kemari). Cuma sayang b

METODE PEMUPUKAN BUDIDAYA TANAMAN SEHAT

Image
Salam Pertanian !! Saya mohon maaf kepada rekan-rekan Gerbang Pertanian karena belum bisa menjawab beberapa pertanyaan yang saya terima melalui SMS tentang cara pemberian pupuk pada tanaman agar tanaman sehat. Jawaban pertanyaan tersebut terlalu panjang kalau harus saya tulis lewat SMS, oleh karena itu pada kesempatan kali ini maspary akan mencoba menulis manfaat pemberian hara secara tepat agar tanaman tumbuh subur dan sehat . Dengan mengkombinasikan pemberian unsur NPK pada tanaman secara tepat sebenarnya sudah bisa digunakan untuk memperkuat tanaman dari serangan hama dan penyakit. Unsur K (kalium) merupakan penyusun selulosa bahan utama dinding sel tumbuhan, kekurangan unsur itu membuat dinding sel menjadi tipis sehingga mudah ditembus oleh bakteri, jamur maupun virus. Unsur P (fosfor) merupakan unsur penyusun inti sel diperlukan ketika tanaman membangun jaringan baru, biasanya itu terjadi saat musim berbuah, setelah pemangkasan atau setelah terkena serangan OPT.  Unsur terse

JAMBU METE SEBAGAI PESTISIDA NABATI (Anacardium occidentale)

Image
Mencoba menggali potensi alam disekitar kita, Gerbang Pertanian sedikit memberikan informasi tentang manfaat kulit mete sebagai pestisida nabati. Walaupun maspary belum sampai mempraktekkannya  (karena daerah kami nggak ada tanaman jambu mete) tapi kami mengharapkan informasi tentang jambu mete sebagai pestisida nabati ini bisa dijadikan sebagai dasar pemikiran pemanfaatan limbah mete. Mete yang gurih lantaran tinggi kalori dan kaya serat itu sebenarnya adalah buah sejati jambu monyet atau jambu mete (Anacardium occidentale). Sedangkan buah yang mirip jambu itu sebenarnya adalah buah semu yang berasal dari tangkai yang membesar. Kerabat jambu air itu bandel dan tangguh karena masih mampu berbuat lebat pada musim kemarau yang kering bahkan meskipun hidup didaerah yang tandus, gersang dan berkapur. Itulah sebabnya kenapa pohon jambu mete banyak dijumpai didaerah yang gersang dan kering. Namun manfaat jambu mete ternyata bukan hanya untuk makanan saja, kulit mete yang biasanya hany

TIPS JITU MENGENDALIKAN LALAT BUAH (Tephritidae)

Image
Di musim hujan seringkali kita menemui buah-buahan yang rontok sebelum matang, kadang kala buah berwarna kuning dan keriput, terlihat bintik hitam kecil pada bagian kulit buah. Hal tersebut merupakan beberapa gejala serangan lalat buah (Bactrocera sp, Dacus dorsalis). Hati-hati!! lalat buah bisa menyerang banyak sekali tanaman sehingga sulit sekali dikendalikan, sebagai contoh tanaman yang biasa diserang lalat buah adalah nangka, belimbing, mangga, tomat, cabai, lengkeng, melon, pepaya, mentimun, paria dll. Selain itu ternyata lalat buah itu memiliki banyak sekali spesies, kalau nggak salah sekitar 60 an jenis spesies. Oleh karena itu kali ini Gerbang pertanian akan sedikit mengulas tentang tips jitu mengendalikan hama lalat buah (Bactrocera sp, Dacus dorsalis). Lalat buah biasanya berukuran 1-6 mm, berkepala besar, berleher sangat kecil. Warnanya sangat bervariasi mulai kuning cerah, orange, hitam, cokelat, atau kombinasinya. Disebut tephritidae (berarti bor) karena terdapat ovip

APLIKASI GIBERRELIN PADA BERBAGAI TANAMAN

Image
Artikel tentang cara penggunan giberrelin acid (GA3) pada berbagai tanaman ini merupakan reques dari beberapa rekan Gerbang Pertanian yang masih belum jelas tentang aplikasi GA3. Dalam tulisan ini kami sajikan cara penggunaan GA3 pada tanaman Apel, Anggur berbiji, Anggur tidak berbiji, Tomat, Cabe, Parika, Terong, Melon, Strowbrry, Semangka, Jeruk lemon, Jeruk mandarin, Padi Gandum , Lada, kapas, Tembakau, Nanas, Tanaman hias dan Stek. Satuan konsentrasi GA3 dan ZPT lain yang digunakan adalah ppm part per milion atau sepersejuta karena memang penggunaan GA3 hanya sangat sedikit sekali.  Maksudnya 1 ppm adalah dalam satu juta ml larutan/ air (1000 Lt) terdapat satu gram GA3 murni. Untuk cara penghitungan atau mengkonfersi ml/ Lt atau gram/ Lt ke ppm dan sebaliknya secara mendetail akan maspary bahas dilain waktu saja. TANAMAN KONSENTRASI (PPM) CARA APLIKASI KEGUNAAN