Posts

Showing posts from October, 2011

MAKROLIDA (Insektisida Dan Akarisida Alami III)

Gerbang Pertanian masih bersama tulisan dari Bapak Panut Djojosumarto yang membahas tentang insektisida dan akarisida yang berasal dari alam. Dalam perjumpaan yang ketiga atau yang terakhir ini maspary hanya bisa menghimbau kepada rekan-rekan petani Indonesia marilah kita gali dan manfaatkan potensi alam yang ada disekitar kita secara maksimal untuk memenuhi sebagian atau seluruh kebutuhan usaha tani kita. Banyak sekali bahan alami disekitar kita yang bisa kita gunakan sebagai pupuk organik, insektisida, fungisida, akarisida, bakterisida dan lain-lain. Coba kita lihat bahan-bahan sampah yang ada disekitar kita yang belum termanfaatkan seperti limbah buah-buahan, limbah sayur, limbah ikan, limbah ayam potong dan lain sebagainya. Itu semua bisa kita sulap menjadi bahan-bahan organik yang sangat berguna untuk usaha tani kita. Kendala utama kegiatan diatas sebenarnya hanya satu yaitu rasa malas dan enggan. Petani selalu ingin yang praktis, mudah dan tidak ribet. Bahkan mohon maaf, banya

INSEKTISIDA MIKROBIOLOGI (Insektisida dan Akarisida Alami II)

Image
Seperti janji saya kemarin dalam pertemuan kali ini Maspary masih melanjutkan artikel dari Bpk Panut Djojosumarto yang bertema insektisida dan akarisida yang berasal dari alam, kali ini yang akan Gerbang Pertanian postingkan adalah tentang Insektisida Mikrobiologi. Ternyata potensi pengembangan insektisida mikrobiologi masih sangat terbuka dan kenyataan dilapangan belum banyak dimanfaatkan oleh petani Indonesia.  Marilah kita pelajari bersama tentang Insektisida dan akarisida yang berasal dari alam untuk mengurangi ketergantungan kita pada pestisida kimia. Marilah kita manfaatkan keanekaragaman hayati disekitar kita untuk mengefisienkan biaya produksi usaha tani kita. Bagi rekan-rekan Gerbang Pertanian yang belum sempat membaca artikel dari Panut Djojosumarto sebelumnya yang berjudul Insektisida dan Akarisida Alami I silahkan baca dulu Klik disini .     Insektisida Mikrobiologi Panut Djojosumarto djojosumarto.panut@gmail.com   Mikroorganisme berasosiasi dengan sera

INSEKTISIDA DAN AKARISIDA ALAMI I (Panut Djojosumarto)

Salam Pertanian!! Kemarin minggu 16 Oktober 2011 adalah hari istimewa bagi Gerbang Pertanian karena kami bisa mertemu dengan orang yang istimewa yaitu Bapak Panut Djojosumarto walaupun hanya lewat SMS. Beliau adalah seorang penulis terkenal di bidang pertanian terutama tentang pestisida. Siapa yang tidak kenal dengan buku belia yang berjudul Pestisida Dan Aplikasinya. Beliau ingin membagikan ilmu pada petani Indonesia atau rekan-rekan Gerbang Pertanian semua. Oleh karena itu jangan sampai ketinggalan informasi, karena beberapa hari kedepan kita akan memosting artikel dari beliau. Mudah-mudahan beliau masih mau berbaik hati kepada kita semua untuk membagikan ilmu beliau tentang pertanian khususnya tentang pestisida. Sebelumnya kami ucapkan terimakasih kepada Bapak Panut Djojosumarto karena telah mau berbaik hati membagikan wawasan kepada para petani Indonesia, semoga dengan artikel-artikel dari beliau nanti bisa menjadi pencerahan petani Indonesia. Untuk artikel yang pertama dari beli